IATECH.my.id
– PT Bank Central Asia (BCA) menerapkan
kebijakan baru dengan Nominal Minimal Transfer Antar Rekening BCA yang
sebelumnya Rp 10.000 menjadi Rp 1 (satu rupiah).
Berdasarkan informasi yang
di umumkan di situs resmi BCA, minimal transfer antar rekening BCA yang berubah
menjadi Rp 1 (satu rupiah) ini akan berlaku efektif pada tanggal 21 Maret,
2023.
Minimal
nominal transfer Rp. 1 (satu rupiah) hanya bisa dilakukan melalui Aplikasi yang
di sediakan oleh Bank BCA yang terdapat ada 3 Aplikasi yaitu KlikBCA, MyBCA dan
BCA Mobile.
Akan
tetapi jika melakukan minimal transfer diluar ketiga aplikasi tersebut dan juga
untuk minimal transfer antar bank, tetap akan dikenakan Rp 10.000 per setiap
transaksi.
BCA
menjelaskan, perubahan minimal transfer antar rekening BCA ini untuk
meningkatkan kemudahan serta kenyamanan transaksi untuk nasabah. Terkait informasi
layanan BCA lainnya yang dapat dihubungi melalui Halo BCA 1500 888.
BCA
telah mencatat jumlah transaksi Mobile Banking sepanjang tahun mencapai 20,1
miliar tumbuh 39,8% dibandingkan pada tahun 2021 dan nilai transaksi melalui
mobile dan internet banking mencapai Rp 22.931 trilliun, naik 19,6%
dibandingkan tahun 2021.
Komposisi Volume Transakti BCA Mobile Kuartal II 2022
BCA menerapkan kebijakan yang sangat efektif bagi nasabah apalagi untuk mimin yang selalu pakai MBanking BCA untuk transaksi antar rekening BCA
Gimana menurut kalian guys?
Tulis feedback
kalian di kolom komen yaa :))
Credit: BangDet

Posting Komentar